Langsung ke konten utama

Bayi Lahir Pulang Bawa Akta Kelahiran dan Kartu Keluarga


ALAMAK (Anak Lahir Membawa Akta Kelahiran dan KK) merupakan inovasi terbaru Puskesmas Wonoayu yang bekerjasama dengan Dispendukcapil sebagai upaya peningkatan pelayanan kepada masyarakat. Para ibu yang melahirkan di Puskesmas Wonoayu akan pulang dengan membawa Akta Kelahiran anaknya dan Kartu Keluarga yang baru.




Program yang diresmikan Selasa 4 April 2017 lalu ini dihadiri oleh Kapolsek, Danramil, Kepala Dinas Kesehatan, Kepala Dispendukcapil, Camat Wonoayu, Kepala Puskesmas Tarik, Kepala Puskesmas Taman, Kepala Puskesmas Sidoarjo Kota, dan Pemda Sidoarjo.

Program ALAMAK Puskesmas Wonoayu ini diberikan kepada masyarakat secara GRATISSS dengan melengkapi beberapa persayaratan, di antaranya :

1. Mengisi form permohonan akta kelahiran (F2.01)
2. Fotocy KTP orang tua dan 2 orang saksi (NIK 351 ...)
3. Kartu Keluarga (KK) orang tua asli (NIK 351 ... )
4. Surat Keterangan Kelahiran asli dari Dokter Puskesmas Wonoayu (rangkap 2)
5. Fotocopy Surat Nikah/ Akta Perkawinan Orang Tua yang dilegalisir Instansi Berwenang.
6. Nama Bayi.
7. Surat persyaratan jika terdapat perbedaan penulisan nama Orang tua.
8. Berkas dimasukan dalam stopmap MERAH.


Ayo.. Warga Wonoayu dan sekitarnya, melahirkan di Puskesmas Wonoayu
Ibu Melahirkan Sehat, Bayi Selamat, Pulang Membawa Akta Kelahiran dan KK 

Komentar

Postingan populer dari blog ini

PENTINGNYA KESEHATAN GIGI dan MULUT bagi IBU HAMIL

Ditulis oleh Mohammad Ari Zakaria, drg Dokter Gigi Puskesmas Wonoayu Pada wanita hamil terjadi perubahan hormonal yang mampu meningkatkan resiko terjadinya penyakit gusi (terutama gingivitis) dan dental caries. Adanya penyakit gigi dan mulut tentu akan berakibat pada kesehatan janin dan ibu pada masa-masa ini. Hal ini disebabkan pada masa kehamilan ibu membutuhkan asupan zat makanan bergizi. Bila ibu hamil mengalami gangguan pada mulut dan gigi maka kebutuhan pemenuhan makanan tersebut akan terganggu. Terutama bila ibu hamil mengalami karies atau gigi keropos dan berlubang ibu tidak dapat mengunyah makanan dengan baik, akibatnya gizi janin kurang dan bayi mengalami gangguan pertumbuhan dalam kandungan. Pada ibu hamil terjadi perubahan hormon baik itu progesteron maupun estrogen. Dampak dari perubahan hormon kehamilan tersebut dapat mempengaruhi  kesehatan mulut dan gigi sang ibu. Sebagai contoh ibu hamil pada  trimester pertama sering muntah dan kelebihan air liur,dan ras

Salam Sehat dan Produktif Berinovasi

Sebagai salah satu unit kesehatan masyarakat, Puskesmas Wonoayu hadir ditengah masyarakat dengan berbagai program inovasi unggulan sebagai upaya peningkatan kesehatan masyarakat. Layanan kesehatan berorientasi pada preventif dan promotif kesehatan ini berdiri dengan membawa VISI "Terwujudnya Masyarakat berperilaku sehat dan pelayanan kesehatan bermutu menuju Kecamatan Wonoayu Sehat Mandiri". Petugas dan tenaga kesehatan di Puskesmas Wonoayu akan berupaya MELAYANI SEPENUH HATI dalam mewujudkan pelayanan yang bermutu, karena pelayanan yang tulus berasal dari hati inilah yang akan mengoptimalkan produktifitas dan inovasi dalam pelayanan, yang akhirnya mampu meningkatkan derajat kesehatan masyarakat. Beberapa MISI Puskesmas Wonoayu untuk mencapai VISI yang ada, diantaranya 1. Mendorong, meningkatkan dan memelihara perilaku hidup sehat perorangan, keluarga, masyarakat serta lingkungan. 2. Memelihara dan meningkatkan mutu serta pemerataan keterjangkauan pelayanan